CARA SETTING PATH ENVIRONMENT PROGRAM JAVA SE DEVELOPMENT KIT (JDK) AGAR DAPAT DIAKSES DARI SEMUA LOCALDISK

Cara setting path environment jdk setelah menginstal jdk. Disini saya menggunakan tampilan windows7 ya. Setelah proses install java se development kit (jdk) berhasil, selanjutnya kita akan melakukan cek apakah program java sudah berjalan di windows kita. Caranya dengan membuka Command Prompt pada windows, singkatnya klik star menu dan ketik “cmd” tanpa tanda petik lalu tekan enter.


Kemudian ketik javac + tekan enter. Jika muncul pesan seperti gambar di bawah “’javac’ is not recognized as an internal or external command, operable program or batch file sebenernya program java sudah aktif namun belum bisa di akses secara global.


Ketika kita belum melakukan pengaturan environment program java, maka kita hanya dapat menjalankan program console yang kita buat pada directory tempat kita menginstall java se development kit (jdk) tersebut.

Caranya cek status progam java adalah dengan membuka Command Prompt pada windows, singkatnya klik star menu dan ketik “cmd” tanpa tanda petik lalu tekan enter.

Setelah layar cmd muncul, kita ketik “cd/” untuk menuju halaman utama Localdisk C, kemudian masuk ke program files, java, jdk1.8.0_91, bin dan menjalankan javac di folder tersebut.


a.       Klik star menu, klik kanan Computer pilih properties


b.      Pilih advanced system settings

c.       Pilih environment variables

d.      Klik dua kali pada variable “Path”

e.       Kemudian tambahkan teks berikut: ;C:\Program Files (x86)\Java\jdk1.7.0_17\bin, klik oke


f.       Sekarang kita coba lagi buka cmd dan ketik javac, jika muncul seperti gambar di bawah ini,

Alhamdulillah.... program java akhirnya sudah bisa diakses dari semua Localdisk.

Oke temen-temen, sampai disini dulu sharing tentang seting path environment progam javase development kit (jdk). Monggo kalo ada yang mau ditanyakan.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "CARA SETTING PATH ENVIRONMENT PROGRAM JAVA SE DEVELOPMENT KIT (JDK) AGAR DAPAT DIAKSES DARI SEMUA LOCALDISK"

Posting Komentar